AFC Akan Usut Keributan di Final Sea Games

AFC Akan Usut Keributan di Final Sea Games

BD - Buntut dari keributan yang melibatkan kubu timnas Indonesia U22 dan Thailand U22 di partai puncak Sea Games 2023, Kamboja, Selasa (16/5) berakibat panjang.

Ya! Seperti dilansir dari situs resmi AFC, badan tertinggi sepakbola Asia tersebut rencananya akan mengusut kejadian memalukan tersebut dan berjanji akan menghukum siapa-siapa yang terlibat dan menjadi provokator.

Seperti diketahui, keributan ini diawali dari 'selebrasi salah' dari kubu Indonesia saat mengira pertandingan sudah usai dalam kondisi Timnas unggul 2-1.

Titan Agung lantas melakukan selebrasi menggunakan bendera ke bench Thailand yang lantas memantik keributan.

Puncaknya adalah kala Irfan Jauhari mencetak gol sekaligus membawa Timnas unggul 3-2.

Kubu Thailand yang seperti menunggu momentum, langsung lari ke arah bench Indonesia mengincar Titan Agung. 

 

Berita Terkait