Aguero atau Suarez? Ini Pilihan Messi

Aguero atau Suarez? Ini Pilihan Messi

BD - Lionel Messi, bintang Barcelona baru-baru ini ditanya mengenai striker terhebat pilihan dirinya Sergio Kun Aguero ataukah Luis Suarez? Namun, dirinya tidak mau menyebutkan nama siapa yang menjadi pilihannya.

“Sama seperti Suarez, Aguero adalah orang yang sangat sederhana dan santai, seorang pemuda yang hebat, dan sebagai striker, salah satu yang terbaik,” kata pemenang Ballon d’Or lima kali kepada The Sun, Senin (31/10).

“Mereka berbeda, tetapi jika Anda ingin melihat lebih dekat, keduanya dapat memutuskan permainan. Mereka berdua sangat menentukan,” pujinya.

Messi akan berjumpa dengan Aguero saat dirinya dan klubnya bertamu ke Etihad Stadium dalam lanjutan UEFA Champons League (UCL) game week ke-4.

 

Berita Terkait