Apa Rahasia Kesuksesan Emery?

Apa Rahasia Kesuksesan Emery?

BD – Sejak menggantikan Arsene Wenger di ruang ganti Arsenal, Unai Emery telah membuat dampak instan. Memang di dua laga awal musim 2018-19 The Gunners menuai kekalahan tetapi setelah itu mereka tidak terkalahkan di 22 laga. Lantas apa rahasia dibalik kesukseskan pelatih asal Spanyol itu?

Emery menegaskan dia tidak memiliki rahasia soal pendekatannya yang sukses dengan Arsenal. Dia menegaskan hanya fokus pada satu persatu permainan The Gunners. Menurutnya tidak ada formula rahasia untuk kesuksean baru mereka.

“Tidak ada rahasia,” ujar Emery kepada Arsenal.com.

“Kami hanya memikirkan pertandingan berikutnya. Fokus kami menjadi sangat jelas bahwa kami dapat berkembang dan kami dapat meningkatkan dalam permainan berikutnya. Kami tidak ingin memikirkan masa lalu. Yang paling penting adalah saat ini dan dalam waktu dekat,” tambahnya.

Besok Arsenal akan menghadapi Southampton yang akan dipimpin pelatih baru mereka, Ralph Hasenhuttl. Emery meminta anak asuhnya untuk waspada.

“Southampton memiliki beberpa pemain yang sangat bagus dan pelatih baru yang memiliki pengalaman bagus dan penampilan bagus di Jerman. Saya pikir mereka akan menekan kami jadi kami harus mempersiapkan dengan sangat baik,” terang Emery.

 

Berita Terkait