
Banyak Masalah, Vidal Ingin Tinggalkan Barca
BD – Arturo Vidal mengeluhkan beberapa hal kepada Barcelona. Selain kurangnya waktu bermain, dia mengklaim kalau Barca tidak membayar bonusnya.
Masa depan gelandang Chili tersebut dengan Barca belakangan ini menjadi pertanyaan. Gosip yang beredar dia juga tidak akur dengan entrenador Ernesto Valverde. Namun Vidal sama sekali tidak buka mulut terkait itu.
Sekarang Vidal hanya ingin keluar dari Barca. Tapi sayang klub enggan melepasnya. Barca selalu mengatakan kalau Vidal adalah anggota penting skuad.
Pengakuan itu tak cukup untuk menahan Vidal. Vidal bukan hanya ingin menjadi pemain skuad. Dia ingin menjadi tokoh kunci dan masuk tim regular Barca.
Sementara itu menurut fcbarcelonanoticis, Vidal juga telah mengajukan gugatan €2,4 juta terhadap klub. Dia mengatakan kalau Barca tidak membayar bonus terkait kinerjanya. Di sisi lain, Barca menegaskan bahwa setiap bonus yang jatuh tempo sudah dibayarkan.
Entah siapa yang benar dan salah terakit dengan bonus ini. Yang jelas jika Vidal pergi, Inter Milan siap memboyongnya.
Berita Terkait
Ronaldo Gagal Penalti, Portugal Disikat Bulgaria 0-1
Silva Layak Dapat Tempat di Timnas Brasil
Laga Pembuka Liga Primer, Arsenal Kehilangan Tiga Pemain
Nama Besar Kiper Tak Menjamin Kenakan Jersey Garuda, Ini Tanggapan Pelatih Kiper
PSMS U-17 Melaju ke Final Usai Taklukkan Bintang Jaya Asahan
Boss Anyar Italia Yakin Donnarumma Bisa Gantikan Buffon
PSSI Ingin Timnas Indonesia Bangkit
Aubameyang Kasih Kode Ingin ke Santiago Bernabeu
CLBK, Chelsea Ingin Balikkan Sama David Luiz!