Barca Siapkan £200 Juta untuk Kane

Barca Siapkan £200 Juta untuk Kane

BD – Raksasa Spanyol, Barcelona rupanya serius untuk mendatangkan Harry Kane. Mereka berharap bisa mendatangkan Kane ke Camp Nou dengan mahar £200 juta.

Dengan tawaran besar seperti itu, dewan Tottenham Hotspur mungkin akan tergoda. Apalagi mereka butuh biaya untuk stadion baru yang kemungkinan besar akan dipindahkan pada awal 2019.

Barca melihat bintang Spurs itu dalam bentuk sebagai pengganti jangka panjang untuk Luis Suarez. Namun ada nama lain juga yang masuk dalam list Barca, diantaranya Kylian Mbappe, Richarlison, dan Antoine Griezmann.

Barca akan menghadapi Spurs  dalam pertandingan terakhir di penyisihan grup Liga Champions. Mereka berharap untuk memiliki penilaian langsung dari striker Inggris tersebut.

Pada pertandingan midweek ini Spurs membutuhkan kemenangan untuk lolos ke babak selanjutnya. Sementara Barca sudah lebih dulu memastikan tiket ke babak gugur.  

 

Berita Terkait