
Berbatov: Ini Tahun Liverpool
BD – Liverpool masih belum terkalahkan musim ini. The Reds nyaman di puncak dengan total 49 poin.
Melihat keperkasaan The Reds, mantan bintang Manchester United Dimitar Berbatov memberikan komentar. Menurutnya ini akan menjadi tahun The Reds. Selain itu Berbatov juga menambahkan kalau sulit bagi tim lain untuk membalap Liverpool.
“Memasuki paruh kedua musim ini, akan menjadi keajaiban jika ada yang menghentikan Liverpool. Bagi saya itu tidak akan terjadi. Ini tahun mereka,” terang Berbatov.
“Mereka jauh dalam poin. Cara mereka bermain sepakbola musim ini luar biasa, tidak ada yang bisa mengalahkan mereka. Jadi jika ada yang bisa membalap Liverpool, itu adalah kesalahan mereka sendiri, bukan orang lain,” tambahnya.
Pasukan Jurgen Klopp saat ini unggul 10 poin dari Leicetser City yang menjadi runner-up Liga Primer 2019-20. Dini hari nanti pada Boxing Day keduanya bakal bertemu. Ini akan menjadi pertandingan yang sangat menarik. Apakah The Foxes bakal menjadi tim pertama yang mengalahkan Liverpool musim ini? Kita tunggu aja...
Berita Terkait
Lille Berubah Jadi Medan Perang
Subbuteo: Dimensi Lain dari Sepak Bola (Video)
Boaz Salossa: Indonesia Tak Takut Grup Neraka
Everbright Ingin Tanam Saham di Liverpool
Ini yang Diwaspadai Pelatih Spurs saat Lawan Liverpool
Cech: Arsenal Ingin Gelar
Ternyata Ini Alasan Leonardo Bonucci Absen Lawan Israel
Bentuk 2 Tim, Inter Milan Lemah di Eropa
Pemain Ini Berusia 23 Tahun?