
Primera Liga
Carrasco Perpanjang Kontrak
BD – Yannick Ferreira Carrasco memutuskan untuk berkomitmen dengan Atletico Madrid. Winger 23 tahun itu sepakat memperbaharui masa baktinya dengan Los Rojiblancos.
Carrasco menandatangani perpanjangan kontrak dua tahun. Hal itu sudah diumumkan klub secara resmi.
Pemain asal Belgia itu menikmati hari-hari yang luar biasa dengan Los Rojiblancos. Dia menjadi penentu kemenangan saat Atletico menjamu Bayern Munchen pada penyisihan Grup D Liga Champions akhir September kemarin.
Lalu Carrasco mencetak hattrick saat Atletico berhadapan dengan Granada pada lanjutan Primera Liga. Pada laga tersebut, Atletico menang besar 7-1. Dan terakhir, dia juga menjadi penentu kemenangan Atletico saat bertemu Rostov midweek ini pada lanjutan Liga Champions. Atletico menang 1-0.
Penampilannya yang gemilang tersebut membuatnya dikaitkan dengan klub besar Eropa lainnya. Dia dikaitkan bakal hengkang ke Chelsea musim depan. Tetapi Carrasco menegaskan kalau dirinya ingin bertahan di Vicente Calderon.
“Saya sangat senang untuk bertahan selama bertahun-tahun lebih dengan Atletico. Ini sangat baik untuk saya,” jelas Carrasco dilaman resmi Atletico.
Dengan keputusan tersebut, itu artinya Carrasco bakal membela Atletico hingga 2022 mendatang.
Berita Terkait
Atletico Tak Senang Bertemu Barca
Calleri Buka Peluang Ke Eropa
6 Pemain Prancis Termahal Sepanjang Sejarah
Ranieri: Leicester Siap Pertahankan Gelar!
Villa: Messi Terbaik Sepanjang Masa
Anak Pelatih ATM di Kontrak Genoa
Pemain Terbaik EPL Tanda Tangan Kontrak Baru
Liverpool Incar Gelandang Inter
Gol Rashford Memakan Korban