CR7 Jadi Pencetak Gol Terbanyak Derby Madrid
Primera Liga

CR7 Jadi Pencetak Gol Terbanyak Derby Madrid

BD – Real Madrid berpesta kala bertandang ke markas Atletcio Madrid dini hari tadi. Mereka menang telak 3-0 atas rival sekotanya itu.

Kemenangan Madrid kali ini terasa sangat istimewa, terutama untuk Cristiano Ronaldo. Dengan hattrick yang dia buat di Vicente Calderon, kini CR7 menjadi pencetak gol terbanyak derby Madrid. Dia mengemas total 18 gol. Ronaldo unggul satu gol dari Alfredo Di Stefano.

Ronaldo sangat senang dengan pencapaiannya tersebut. Tetapi yang paling penting tentu saja memberikan kemenangan bagi Los Blancos. Dengan tambahan tiga poin sekarang Madrid semakin kokoh di puncak klasemen. Mereka memimpin dengan 30 poin.

Sementara itu di posisi kedua ada Barcelona dengan 26 angka. Kemudian Sevilla 24 poin. Lalu disusul Villarreal dan Atletico masing masing 22 dan 21 poin.

 

Berita Terkait