CR7 Punya Banyak Ruang untuk Pialanya

CR7 Punya Banyak Ruang untuk Pialanya

BD – Cristiano Ronaldo bercanda dia memiliki banyak ruang untuk piala-piala yang dia dapatkan setelah memenangkan Best Player of the Year di acara Globe Soccer Awards.

Bintang Real Madrid itu mempertahankan gongnya. Dia menang untuk keempat kalinya. Kehormatan tersebut menambah rekornya setelah lima Ballon d’Or dan FIFA's The Best Award tahun ini.

“Ini adalah momen spesial dan saya sangat senang menerima penghargaan ini,” ujar Ronaldo.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pelatih, rekan satu tim, dan Madrid. Terima kasih kepada orang-orang yang memilih saya. Jangan khawatir, saya memiliki banyak ruang untuk piala,” sambungnya.

Untuk musim ini, meski penampilan Los Blancos tidak terlalu meyakinkan, Ronaldo tetap optimistis. Dia berharap bisa melakukan banyak hal hebat lainnya seperti musim lalu.  

 

Berita Terkait