
Curhatan Icardi Tentang Inter
BD – Muaro Icardi kehabisan kata-kata untuk menggambarkan kesengsaraan Inter Milan. Dia benar-benar tidak tahu mengapa timnya sangat sial.
Sejak pertengahan Maret, Inter tak juga menuai kemenangan. Terakhir mereka kalah 5-4 dari Fiorentina. Sekarang I Nerazzurri menempati urutan ke-7 klasemen sementara Serie A dengan 56 angka.
“Saya tidak tahu harus berkata apa tentang babak kedua. Kami bermain baik di babak pertama. Namun kami harus menutup pertandingan dengan hasil yang menyedihkan,” curhat Icardi.
“Saya tak tahu bagaimana menjelaskan ini. Semuanya telah salah,” lanjutnya.
Sejak kedatangan Stefano Pioli pada November tahun lalu, Inter mengalami kemajuan. Namun di bulan ini, Inter telah membuang semua kesempatan mereka.
“Sekarang kami punya waktu sebulan untuk memperbaiki ini semua. Kami mencoba setidaknya mendapatkan tempat di Liga Europa,” tegas kapten Inter tersebut.
“Ini akan menjadi kegagalan bagi Inter jika tidak pergi ke Eropa. Kami harus mencoba untuk mendapatkan tiket ke sana,” lanjut Icardi.
Berita Terkait
Atletico Tak Senang Bertemu Barca
Duuhh! Ngga Nyangka Aktor Hollywood Ini Ternyata Seorang Romanisti
6 Pemain Prancis Termahal Sepanjang Sejarah
Persija Incar Poin di Kandang Persegres
Masa Depan Hart dengan City Abu-Abu
Liverpool Incar Gelandang Inter
Stoke Incar Bek ManUtd
Hakan Sukur Jadi Burnonan Turki
Torino Menang Banyak