Dejan Antonic: Madura United Harus Fokus Lawan Persebaya

Dejan Antonic: Madura United Harus Fokus Lawan Persebaya

BD - Babak delapan besar Piala Indonesia telah diundi, pertandingan derby kembali tersaji saat Persebaya Surabaya melawan Madura United. Laga bertajuk derby Suramadu ini bagai ulangan babak semifinal Piala Presiden.
 
Saat itu, tim berjuluk Sape Kerrab ini harus tertunduk lesu karena kalah dalam dua leg dengan skor 1-0 dan 2-3. Kembali bertemu di Piala Indonesia menjadi kesempatan Madura United untuk melakukan revans.
 
Pelatih Dejan Antonic pun meminta para pemain lebih fokus dalam bermain agar bisa lolos ke babak semifinal Piala Indonesia.
 
"Harus lebih fokus agar bisa lolos ke 4 besar," ucapnya.
 
"Sebenarnya di Piala Presiden bukan karena kalah di Surabaya dan Madura, kita tidak main jelek dan saya pikir harus fokus dan konsentrasi," sambungnya.
 
Dejan menilai secara permainan, Madura United bermain lebih bagus dari Persebaya namun tiga gol yang terjadi terutama di kandang sendiri karena kesalahan pemain, bukan karena permainan apik dari Persebaya.
 
"Kita lebih bagus secara permainan dari Persebaya. Tiga gol mereka karena salah sendiri jadi intinya anak anak harus lebih fokus dan disiplin," tandas pelatih asal Serbia ini.
 
Karena itulah, bekas pelatih Persib ini menganggap hasil yang diraih Madura United semua tergantung dari pemain sebab Dejan merasa peranannya hanya sebagian mesin permainan tim.
 
"bukan tergantung Dejan karena saya salah satu bagian mesin karena ada bagian yang lain yaitu pemain. Tapi Madura lebih bagus dari tiga bulan yang lalu," pungkasnya. 

Berita Terkait