
Djajang Nurdjaman Kesengsem Penampilan Dilshod Sharofetdinov
BD - Pelatih PSMS, Djajang Nurdjaman (Djanur) mengaku kesengsem dengan penampilan Dilshod Sharofetdinov. Pemain berpaspor Uzbekistan yang kini menjalani trial di PSMS itu, sepertinya tidak lama lagi akan menandatangani kontrak untuk menjadi bagian tim.
"Sejauh ini, penampilan Dilshod cukup bagus. Ya semoga kali ini tidak salah lagi penilaian saya," ucap Djanur kepada Boladoang usai memimpin latihan tim di Stadion Kebun Bunga, Rabu (7/3).
Djanur kini memang eksta hati-hati dalam memilih pemain. Pasalnya beberapa nama yang awalnya dinilai bagus justru harus angkat kaki sebelum dikontrak tim.
"Mungkin besok sudah diputuskan lah statusnya. Tapi saya yakin dia layak jadi bagian tim. Secepatnya memang harus dikontrak," tambah Djanur.
PSMS sendiri dijadwalkan beruji coba menghadapi tim sepak bola Porwil Medan di Stadion Kebun Bunga, Kamis (8/3) sore. Djanur akan memberikan kesempatan bagi pemain pelapis yang selama ini kurang mendapatkan menit bermain.
"Saya akan beri kesempatan pemain yang selama jarang turun. Dilshod juga akan saya coba," sambungnya.
Dilshod sendiri belum mau banyak komentar. Dia memilih bungkam terkait apa pun termasuk kontrak dalam tim. "Saya minta maaf. Saat ini belum bisa kasih komentar. Nanti setelah tandatangan kontrak, saya akan berikan komentara," ucapnya singkat.
Berita Terkait
Silva Nyaman dengan Guardiola
Tolak Salaman dengan Ventura, Pelle Dipaketin ke Tiongkok
Saat Mourinho dan Asistennya Beda Pendapat
Zidane Nikmati Penampilan Timnya
Mengejutkan, Djajang Nurjaman Besut PSMS Jelang 16 Besar
Dybala Senang dengan Kemenangan Juve
Besok, Djajang Nurdjaman Gabung PSMS di Semarang
Tanggapan Wenger Soal Pernyataan Mourinho
Djajang Nurdjaman: Zah Rahan ke PSMS Masih Rumor