Djanur Butuh Tambahan Penyerang Baru di PSMS

Djanur Butuh Tambahan Penyerang Baru di PSMS

BD - Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman (Djanur) mengaku kedalaman skuad timnya kini perlu perombakan. Hal tersebut menyusul cederanya Dimnas Drajad, sehingga tak banyak opsi pengganti.

"Butuh banyak perombakan lagi, terutama lini penyerang. Dimas sekarang cedera, sementar pemain pengganti yang ada belum bisa menutupi absennya Dimas," ucap Djanur kepada Boladoang, Sabtu (23/9).

Kondisi skuad PSMS diketahui Djanur belakangan. Ini diketahuinya saat bergabung ke tim dua hari sebelum pertandingan lawan PSIS di Babak 16 Besar Liga 2, Kamis lalu.

"Kebetulan PSMS juga jarang ditayangkan di televisi jadi saya tidak pernah lihat. Dan saya tahu komposisi tim ini sebelum melawan PSIS. Jadi ini terlalu riskan jika tidak ditambah," sambungnya.

Namun, apakah Djanur telah menyiapkan pemain yang akan dia bawa maupun direkrut? Djanur menampik akan hal tersebut.

Diakuinya, tak mudah mencari pemain bagus dalam masa liga yang tengah bergulir. "Penambahan pemain harus ada. Tapi masalahnya, sangat sulit menemukan pemain saat ini," ungkapnya.

Djanur sendiri tetap bertekad untuk memaksimalkan pemain yang ada. Apalagi PSMS akan menjamu Persira di Stadion Teladan, Senin (25/9)

 

Berita Terkait