Djanur Soroti Lemahnya Transisi Bermain PSMS

Djanur Soroti Lemahnya Transisi Bermain PSMS

BD - Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman mengakui transisi bermain anan asuhnya masih belum clear. Hal tersebut diungkapkannya usai timnya menundukkan Gumarang 3-0 dalam laga uji coba di Stadion Kebun Bunga, Sabtu (21/10).

"Masalahnya memang saat ini pada transisi bermain dari menyerang ke bertahan dan juga sebaliknya. Itu akan menjadi fokus kami selanjutnya jelang 8 besar Liga 2," ucap Djanur kepada Boladoang.

Di luar transisi, Djanur mengaku sudah puas dengan performa Legimin dan kawan-kawan. Menurutnya, erja sama tim mulai mengalami progres sangat baik.

"Kerja sama dan stamina mereka telihat mulai meningkat. Itu akan coba terus kami pertahankan. Untungnya babak 8 besar masih diundur jadi kami bisa menutupi kekurangan yang ada, sekaligus mempertahankan yang sudah didapat," katanya.

"Ada sekitar dua laga uji coba lagi mungkin akan kami gelar. Kalau jadwal manajer meeting jadinya 31 Oktober ini berarti masih ada waktu untuk dua kali uji coba. Setelah itu baru fight untuk delapan besar nanti," ungkapnya

Sebelumnya dalam laga uji coba tersebut, PSMS menurunkan tim pelapis di babak pertama dan tim utama di babak kedua. Tiga gol PSMS dalam laga itu dicetak oleh gol bunuh diri Bombon, Suhandi dan I Made Wirahadi.

 

Berita Terkait