
Drawing Liga Europa
BD – Liga Europa 2017-18 siap dimulai. Pada musim ini ada yang sangat menarik. Tentunya soal Arsenal yang downgrade ke kasta dua kompetisi Eropa.
Dari hasil undian yang dilakukan, Arsenal berada di Grup H. The Gunners ditemani BATE Borisov, FC Koln, dan Crvena Zvezda. Terkait dengan hasil undian tersebut, Arsene Wenger mengatakan kalau persaingan bakal ketat. Tetapi mereka akan berkerja keras untuk hasil terbaik.
Sementara itu, AC Milan berada di Grup D bersama Austria Wina. Selain itu mereka juga ditemani Rijeka dan AEK Athens.
Sedangkan Lazio di Grup K bersama Nice, Zulte Waregem, dan Vitesse. Olympique Marseille di Grup I dengan Red Bull Salzburg, Vitoria, dan Konyaspor. Everton di Grup E bersama Olympique Lyon, Atalanta, dan Apollon Limassol.
Berikut hasil undian lengkapnya.
Grup A: Villarreal, Maccabi Tel Aviv, Astana, Slavia Prague
Grup B: Dynamo Kyiv, Young Boys, Partizan, Skenderbeu
Grup C: Braga, Ludogorets, Hoffenheim, Istanbul Basaksehir
Grup D: AC Milan, Austria Vienna, Rijeka, AEK Athens
Grup E: Lyon, Everton, Atalanta, Apollon Limassol
Grup F: Copenhagen, Lokomotiv Moscow, FC Sheriff, Zlin
Grup G: Viktoria Plzen, Steaua Bucharest, Hapoel Be'er Sheva, Lugano
Grup H: Arsenal, BATE Borisov, FC Koln, Crvena Zvezda
Grup I: Red Bull Salzburg, Marseille, Vitoria, Konyaspor
Grup J: Athletic Bilbao, Hertha Berlin, Zorya Luhansk, Ostersund
Grup K: Lazio, Nice, Zulte Waregem, Vitesse
Grup L: Zenit, Real Sociedad, Rosenborg, Vardar
Menurut kalian grup mana yang paling kompetitif guys?