Eks AS Roma, Calon Kuat Allenatore Fiorentina

Eks AS Roma, Calon Kuat Allenatore Fiorentina

BD - Fiorentina berbenah menyambut musim baru dengan mencoba menggoda Eusebio Di Francesco agar mau berlabuh di Stadio Artemio Franchi sebagai allenatore alias pelatih.

Sumber dari salah tau media di Italia, Sportitalia menceritakan, bahwa eks pemain dan pelatih AS Roma ini sudah menampik tawaran untuk menjadi nakhoda Alaves.

Fakta ini semakin menegaskan bahwa, Di Francesco benar-benar akan menjadi pelatih Fiorentina untuk musim mendatang.

Musim ini, performa 'La Viola' jauh panggang dari api. Memasuki giornata ke-36, mereka tertahan di papan tengah, peringkat 12, dengan koleksi 43 poin. Lebih buruk dibandingkan musim sebelumnya.

Fio, awal musim ini start sangat lambat dengan sentuhan Vincenzo Montella sebelum didepak dan digantikan pelatih mereka saat ini, Giuseppe Iachini.
 

Berita Terkait