
Pemilihan Atlet Terbaik
FA Tuding Wartawan Boikot Mkhitaryan
BD - Hasil pemilihan atlet terbaik Armenia 2016 memicu kontroversi karena absennya nama Henrikh Mkhitaryan pada 10 besar.
Artur Aleksanyan menduduki urutan pertama menyusul keberhasilannya merebut medali emas Olimpiade Rio de Janeiro. Dia mendapat suara terbanyak dari panel jurnalis olahraga setempat.
Tidak ada yang menggugat posisi Aleksanyan. Tanda tanya justru muncul karena komite tidak memberikan tempat bagi Mkhitaryan. Padahal, mereka merupakan panel sama yang memilih pemain Manchester United itu sebagai pesepak bola terbaik Armenia 2016, untuk ketujuh kali secara beruntun.
"Tidak perlu diragukan kontribusi dan capaian Mkhitaryan di olahraga. Semua tahu itu. Sayang mayoritas wartawan yang memberi suara sengaja memboikot. Mereka mengusung kampanye terselubung melawan Mkhitaryan," kata Presiden Asosiasi Sepak Bola Armenia Ruben Hayrapetyan.
Mkhitaryan merupakan pemain dan pencetak gol pertama Armenia di English Premier League.
Berita Terkait
Bangku Stadion Manahan Banyak yang Rusak
Indonesia Tumbang dari Lawan Terlemah Myanmar
Gelandang Watford Lebih Baik dari Pogba
Mancini Favorit Gantikan Ayestaran
Mau Tahu Kembaran Messi dari Belanda?
United Harus Menang Lawan Zorya
Conte Tertawakan Petaruh
FIFA Sarankan Kongres PSSI Ditunda
Breaking News! PSSI Batalkan Kongres di Kota Makassar