Guardiola Tak Fokus pada Hasil Liverpool

Guardiola Tak Fokus pada Hasil Liverpool

BD – Kemenangan atas Fulham bisa membawa Manchester City kembali ke puncak klasemen Liga Primer 2018-19. Mereka juga bisa bertahan lebih lama di atas jika Liverpool gagal menaklukkan Tottenham Hotspur besok.

Tetapi manajer Pep Guardiola menegaskan dia tidak memikirkan hasil The Reds. The Citizens juga tidak dalam tekanan.

“Lebih baik tidak terlalu melihat tetangga anda (Liverpool). Mereka juga masih di Liga Champions. Ketika anda melihat yang lain, anda kehilangan poin,” tegas Guardiola dilansir Sky.

Guardiola memilih untuk fokus dengan timnya. Dia optimistis City bisa mempertahankan gelar jika mereka memenangkan sisa pertandingan musim ini.

“Untuk memenangkan gelar? Kami harus memenangkan setiap pertandingan. Ini tentang bermain dengan tekanan. Ini adalah permainan di sini, lalu yang lain, apa pun bisa terjadi,” ungkap Guardiola.

“Tetapi satu-satunya pilihan adalah menang, kemudian kami akan melihat seberapa jauh kami melangkah,” tambahnya.

 

Berita Terkait