Hattrick Kepala Rondon, Kedua Sepanjang Sejarah

Hattrick Kepala Rondon, Kedua Sepanjang Sejarah

BD - Salomon Rondon menjadi pemain kedua sepanjang sejarah English Premier League (EPL) dengan mencetak hattrick menggunakan kepala.

Striker West Bromwich Albion itu melakukannya pada laga versus Swansea City pada putaran 16 musim ini, tepatnya menit ke-50, 61, dan 63. Kontribusinya membantu West Brom berjaya 3-1.

Adalah Duncan Ferguson yang pertama kali tiga kali merobek gawang lawan melalui tandukan di EPL. Penyerang Skotlandia ini mencatat hattrick bersejarah tersebut di duel kontra Bolton Wanderers, 28 Desember 1997, untuk membawa timnya menang 3-2.

Kontribusi Ferguson terbukti vital karena Everton kemudian selamat dari degradasi. Mereka mengakhiri klasemen mengungguli Bolton berkat produktivitas gol setelah mengoleksi angka sama.

Hattrick Rondon kemungkinan tidak akan memainkan peran sebesar itu. West Brom melampaui ekspektasi musim ini dengan menduduki urutan 7, 15 angka di atas zona merah.

Berita Terkait