Ini Kunci Sukses Guardiola
Liga Primer

Ini Kunci Sukses Guardiola

BD – Catatan prestasi Pep Guardiola tak perlu dipertanyakan. Dia menjadi salah satu pelatih top dunia. Mau tahu apa kunci sukses pelatih asal Spanyol itu? Berikut pengakuan Guardiola.

“Kami harus berjuang seperti tim kecil. Kami juga tak boleh puas. Selama saya di sini tidak akan ada kepuasan,” tutur Guardiola.

Ya, Guardiola tak mengenal kata puas. Dia selalu ingin lebih dan lebih. Catatan Manchester City yang sempurna musim ini tentu tidak membuatnya puas. Dia akan sangat senang jika The Citizens menyelsaikan musim ini tanpa kekalahan.

Sejauh ini City belum terkalahkan. Dari lima pertandingan yang sudah di gelar, City selalu menang. Dengan 15 poin, Sergio Aguero dkk memimpin klasemen sementara. Mereka unggul dua poin dari Everton yang saat ini menjadi runner up.

“Ini baru September. Saya tidak bisa memberikan banyak komentar terkait dengan hasil kami. Saya tahu kami akan kalah dalam pertandingan,” ungkap Guardiola.

“Kami masih memiliki banyak tugas. Ada banyak pertandingan yang harus kami selesaikan. Lebih baik kami fokus dengan setiap laga yang kami mainkan agar hasilnya terus maksimal,” sambungnya.

 

Berita Terkait