Inilah Saran Kelompok 85 Mengenai Hotel untuk Kongres PSSI

Inilah Saran Kelompok 85 Mengenai Hotel untuk Kongres PSSI

BD - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) jika sesuai rencana akan melaksanakan kongres mereka yang bertujuan untuk memilih ketua mereka yang baru tanggal 10 November 2016 mendatang di Jakarta.

Namun, hingga saat ini panitia pelaksana belum mendapatkan hotel yang cocok untuk digelarnya hajatan tersebut dengan alasan penuh semua hotel di Jakarta pada tanggal yang sama.

Menurut informasi yang diterima Boladoang melalui Whatsapp, Kamis (27/10), juru bicara kelompok 85 yang diwakili GH Sutejo memberikan sedikit saran untuk PSSI. Berikut ini sarannya:

1. Kami voters Kelompok 85 menyarankan kepada Exco PSSI agar minta bantuan ke Menpora untuk mendapatkan Hotel di Jakarta kalau itu yang menjadi alasan bahwa Hotel di Jakarta penuh semua.

2. Kami mengkuatirkan dana dalam kepengurusan PSSI sedang kosong sehingga belum bisa membooking hotel utk tempat penyelenggaraan Kongres Pemilihan PSSI 10 november 2016. 

Di Jakarta sangat banyak Hotel yang bisa digunakan utk Kongres Pemilihan PSSI 10 November mendatang.

3. Kami sarankan agar Exco PSSI minta bantuan ke Menpora untuk mendapatkan solusi yang tepat untuk tempat Kongres Pemilihan PSSI 10 November 2016 di Jakarta.

 

Berita Terkait