Kalah Lagi, City Semakin Jauh dari Liverpool

Kalah Lagi, City Semakin Jauh dari Liverpool

BD – Manchester City tampil mengejutkan. Menjamu Wolverhampton Wanderers, mereka kalah 2-0.

City bermain cukup baik. Mereka bahkan mendominasi pertandingan. Tetapi sayangnya mereka tidak berhasil menembus pertahanan tamunya tersebut.

Sedangkan Wolves tidak mau membuang peluang. Mereka memanfaatkan serangan balik. Usaha mereka membuahkan hasil manis. Pada menit-menit terakhir, Wolves sukes menjebol gawang Ederson dua kali.

Sepanjang babak pertama, City dan Wolves bermain imbang. Pada babak kedua, mereka masih bertahan dengan skor kacamata. Hingga akhirnya pada menit ke-80, Adama Traore membuka angka untuk Wolves setelah berhasil memaksimalkan umpan dari Raul Jimenez.

Kemudian pada injury time, Wolves menggandakan keunggulan mereka. Traore sekali lagi berhasil meneruskan umpan terobosan dari Jimenez. The Citizens tak punya kesempatan untuk membalas gol Wolves. Tak lama setelah itu, pertandingan berakhir. Wolves menang 2-0.

Ini adalah kekalahan kedua City di Liga Primer 2019-20. Sebelumnya mereka kalah 3-2 dari Norwich City.

Kehilangan tiga poin membuat City semakin jauh dari Liverpool. The Reds sejauh ini belum terkalahkan. Mereka memimpin dengan 24 poin. City sekarang tertinggal delapan angka dari pasukan Jurgen Klopp tersebut.

Bakal kekejar gak nih guys??

 

Berita Terkait