
Koneksi Zanetti-Mourinho Bantu Inter Gaet Darmian
BD - Menjaga hubungan baik acap sering bermanfaat. Wakil Presiden Inter Milan Javier Zanetti pun salah satu yang berniat memaksimalkannya.
Untuk mendapatkan Matteo Darmian, Zanetti akan memanfaatkan relasi dengan pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho. Keduanya dikenal dekat setelah membantu Inter menjadi treble winners pada 2010.
Dilaporkan berbagai media Italia, koneksi tersebut sudah berbuah manis. TuttoSport melaporkan Inter berada dalam posisi terdepan untuk mendapatkan Darmian. Padahal mantan bek Torino tersebut juga masuk radar Juventus, Napoli, dan AS Roma.
Tiba di Old Trafford musim panas tahun lalu, Darmian tampil cemerlang pada awal kariernya. Sayang performanya menurun. Dia akhirnya kehilangan tempat di tim utama MU.
Namanya dikabarkan bakal pulang kampung pada awal musim ini. Namun Darmian memutuskan bertahan. Hingga kini Mourinho belum menurunkannya di English Premier League.
Berita Terkait
Frank de Boer Resmi Latih Inter Milan
Mourinho Manajer Premier League Paling Dicari di Google Tahun 2016
Yanto Basna: Indonesia Tidak Takut Thailand
Ini Kata Pelatih Barcelona Satu Grup Dengan City
Ini yang Dirindukan Ibra di PSG
Indonesia Tumbang dari Lawan Terlemah Myanmar
Kali Ini Mourinho Salahkan Wasit
Mancini Favorit Gantikan Ayestaran
Pochettino Curi Hati Guardiola