Lawan Genoa Bakal Jadi Penentuan Juve

Lawan Genoa Bakal Jadi Penentuan Juve

BD – Massimiliano Allegri menyebutkan kalau laga menghadapi Genoa bakal menjadi penentuan bagi timnya. Jika menang maka Juventus kemungkinan besar bakal merebut gelar Serie A.

Si Nyonya Tua ada di posisi teratas klasemen sementara. Mereka unggul delapan angka dari AS Roma yang menjadi runner up dengan 72 poin. Dengan enam pertandingan yang tersisa, maka Juve akan menjadi juara jika menang lawan Genoa.

“Mendapatkan tiga poin melawan Genoa akan memberi keuntungan besar bagi kami. Kami telah melakukan perjalanan yang luar biasa sebagai tim dan klub. Sekarang kami harus memaksimalkan laga yang tersisa,” papar Allegri.

“Kami harus menghadapi pertandingan kami dengan kerendahan hati dan semangat yang benar. Jadi saya selalu mengingatkan semua orang di tim ini kami belum memenangkan apa pun,” lanjutnya.

Jelang akhir musim, menurut Allegri pertandingan bakal semakin berat. Banyak tim yang menunggu kejatuhan Juve. Tapi Allegri berusaha untuk terus membawa timnya mendapatkan hasil positif.

“Semua orang hanya menunggu kami jatuh. Jadi menjamu Genoa akan menentukan gelar liga. Setelah itu kami akan memikirkan pertandingan selanjutnya,” terang Allegri.

 

Berita Terkait