Lawan PSIS, Milo Tak Jamin Turunkan Pemain U-23

Lawan PSIS, Milo Tak Jamin Turunkan Pemain U-23

BD - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija, tidak menjamin akan menurunkan para pemain U-23 di laga uji coba melawan PSIS Semarang. Milo mengaku ingin bersikap adil pada semua pemain.

Seperti diketahui, dalam regulasi Liga 1 2019, setiap klub diwajibkan mendaftarkan tujuh pemain di bawah usia 23 tahun. Arema pun sudah merekrut pemain sesuai dengan regulasi yang ada.

"Kami punya 30 pemain di klub dan tidak mudah untuk menentukan siapa yang tampil. Jadi, pemain muda atau senior sama saja. Semua punya peluang sama," ucap Milo.

Arema FC akan menjalani laga uji coba melawan PSIS pada Sabtu (4/5/2019) di Stadion Kanjuruhan. Laga tersebut juga bakal jadi momen launcing tim berjuluk Singo Edan untuk edisi musim 2019.

Laga melawan PSIS sekaligus jadi uji coba perdana Arema FC pasca menjadi juara Piala Presiden 2019 lalu. Karena itu, melihat bahwa laga ini sangat penting untuk persiapan menuju ke Liga 1 2019.

"Setelah laga ini, kami akan lakukan banyak evaluasi. Sebab, tidak lama lagi liga akan dimulai. Jadi, kami akan sangat serius. Tapi, saya harap tidak ada pemain yang cedera pada laga ini," sambungnya.

Setelah menjamu PSIS, Arema FC akan ganti jadi tamu bagi Mahesa Jenar. Hamka Hamzah dan kolega akan kembali bertanding melawan PSIS. Namun, di kesempatan kedua, laga akan digelar di Stadion Moch Soebroto (11/4/2019) mendatang.

Berita Terkait