
Liga 2: PSMS Waspadai Pemain Medan di PSBL Langsa
BD - PSMS Medan kembali mengincar kemenangan beruntun dalam lanjutan Liga 2 Grup 1, saat menjamu PSBL Langsa di Stadion Teladan, Sabtu (13/5) Pukul 16.00 WIB. PSMS berhasrat untuk memperpanjang rekor kemenangan yang sebelumnya diraih di tiga laga sebelumnya.
Pelatih PSMS Mahruzar Nasution, merasa tak cemas sedikit pun jelang laga tersebut. Progress baik ditunjukkan anak asuhnya membuat Mahruzar sangat percaya dengan kemampuan tim. Untuk itu, tiga poin pun jelas menjadi incaran tim untuk semakin memperkokoh posisi PSMS di puncak. Sejauh ini PSMS memimpin klasemen dengan 9 poin dari tiga laga, sedangkan PSBL berada di urutan 3 dengan 5 poin.
"Seluruh pemain menunjukkan performa terbaiknya. Bukan hanya pemain inti, tapi saya lihat seluruh pemain kemampuannya sudah merata. Artinya, saya tidak akan kesulitan lah untuk menentukan pemain yang akan diturunkan nanti, dan saya yakin dengan kemampuan mereka," ucapnya kepada Boladoang, Jumat (12/5).
Di samping itu, Mahruzar tetap mewaspadai tim lawan. Untuk itu dia menginstruksikan para pemainnya untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran. Hal itu dilakukan untuk mencegah lawan mencetak gol dari bola set piece.
"Karena kalau kebobolan dari set piece, rasanya pasti sangat mengecewakan. Apalagi kabarnya mereka punya eksekutor yang baik seperti Yusrizal Muzzaki. Jadi saya minta di 3/4 lapangan untuk tidak melakukan foul," ungkapnya.
Sementara itu, PSBL datang ke Medan dengan kepercayaan diri yang cukup. Juru taktik PSBL, yakni Amrustian merupakan sosok yang tak asing di Kota Medan mengingat dia merupakan eks pemain PSMS era 80-an.
Amrustian pun melihat motivasi anak asuhnya cukup tinggi untuk laga melawan PSMS. "Ya harus bisa mengimbangi. Mungkin kami kalah di 'nafas' saja jadi harus bisa memaksimalkan laga di babak pertama, serta menahan di babak kedua," ungkapnya.
"Kalau untuk PSMS sendiri, semua juga tahu mereka tim besar. Saya tetap respect kepada PSMS. Tapi perjalan di musim ini masih panjang. PSMS sejauh ini masih dalam level kebetulan saja, jadi kami tetap optimis," tutup Amrustian.
Berita Terkait
Silva Layak Dapat Tempat di Timnas Brasil
Lille Berubah Jadi Medan Perang
Allegri: Pogba Masih Pemain Juventus
Kelakuan Nasri Parkir Mobil di Sembarangan Tempat
Ini Isi Tweet Pele Usai Brasil Raih Mendali Emas
Akhir Pekan Ini MU Umumkan Dua Pemain Bersama Patrich Wanggai
Ini Hasil Pembagian Grup Sepakbola PON XIX/2016 di Jawa Barat
PSMS Incar Poin Maksimal di Dua Laga Sisa
Mario Pasalic Lanjutkan Petualangan di Milan