Manchester City Back to Back!

Manchester City Back to Back!

BD - Setelah melalui perjalanan panjang dan melelahkan, Manchester City akhirnya keluar sebagai juara Premier League (EPL) musim 2018-19, usai menundukkan tim yang sudah tidak punya target apa-apa, Brighton & Hove Albion, 4-1, semalam.

Kemenangan tipis Liverpool 2-0 atas Wolverhampton Wanderers di Anfield di waktu yang bersamaan, menjadi tidak berarti apa-apa karena tambahan tiga angka membuat koleksi poin 'The Reds' mentog di angka 97.

Sementara City tak tergoyahkan di puncak klasemen mengantongi 98 poin. Selisih satu poin membuat City mempertahankan gelar juara yang juga mereka rebut persis setahun yang lalu.

Ini merupakan gelar juara EPL kedua City berturut-turut di bawah rezim Pep Guardiola dalam tiga musim terakhir di Etihad Stadium, alias back to back. Ini merupakan back to back pertama tim EPL sejak terakhir Manchester United melakukannya pada 2007-08 dan 2008-09.

Sementara secara umum ini merupakan gelar keenam sepanjang sejarah City di Liga Inggris (termasuk format lama).

Sebelumnya, Citizens pernah mencicip gelar juara kompetisi kasta tertinggi sepakbola Inggris musim 1936-37, 1967-68, 2011-12, 2013-14, 2017-18 dan 2018-19.

JALANNYA PERTANDINGAN

Mengambil tempat di American Express Community Stadium, fans City sempat dikejutkan lewat gol Glenn Murray di menit 27.

Selang semenit, City merespon dengan menjebol gawang tuan rumah lewat sontekkan Sergio Aguero. Aymeric Laporte menutup babak pertama lewat tandukannya yang menggetarkan gawang Mathew Ryan.

Skor 2-1 bertahan hingga kedua tim turun minum.

Memasuki babak kedua, City terus tancap gas dengan menggelontorkan dua gol tambahan lewat Riyad Mahrez dan free kick Ilkay Gundogan.

Selepas ini tak ada gol tambahan tercipta hingga Michael Oliver meniupkan peluit panjang tanda berakhir-nya pertandingan.

CONGRATS CITY! Liverpool? Cuciaaan dehh..
 

Berita Terkait