Mancini: Melatih Italia akan Menjadi Hal Luar Biasa

Mancini: Melatih Italia akan Menjadi Hal Luar Biasa

BD – Sampai saat ini bangku pelatih tim nasional Italia masih belum terisi. Siapa yang pantas untuk menggantikan Gian Piero Ventura yang dipecat Gli Azzurri pada November tahun lalu?

Ada banyak nama yang muncul. Salah satunya adalah Roberto Mancini. Dia adalah favorit untuk menukangi Italia.

“Ketika anda berada di luar negeri, anda selalu merindukan negara anda,” kata Mancini dalam wawancara dengan Sky.

“Anda melihat timnas bermain dan membawa anda kembali ke masa lalu, tahun 70an, 80an, dengan emosi yang luar biasa,” lanjutnya.

“Anda tidak pernah tahu apa yang terjadi dalam hidup. Saya pikir melatih Italia suatu hari nanti akan menjadi hal yang luar biasa. Tetapi untuk sementara ini saya hanya ingin fokus dengan Zenit St Petersburg. Saya ingin menang dan melakukan yang terbaik dengan Zenit,” tutupnya.

 

Berita Terkait