
Mane: Messi dan Ronaldo adalah Monster
BD – Sadio Mane merasa tersanjung disejajarkan dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Namun pemain Liverpool itu menegaskan dirinya masih jauh dari dua superstar lapangan hijau tersebut.
“Messi dan Ronaldo adalah monster. Saya pikir saya masih jauh dari mereka,” sebut Mane dilansir L'Equipe du Soir.
“Seperti yang telah saya katakan, saya akan melakukan semua yang saya bisa untuk mendekati mereka,” tambahnya.
Sementara itu Mane masuk dalam daftar 30 orang untuk penghargaan Ballon d’Or yang akan datang. Beberapa penggemar mendukung pemain asal Senegal itu untuk mengklaim penghargaan utama tersebut. Terkait dengan penghargaan itu, Mane menegaskan bahwa dia dapat memenangkan penghargaan tersebut di masa depan.
“Jujur, seperti yang saya katakan itu selalu menjadi impian masa kecil saya. Fakta bahwa saya terdaftar sebagai salah satu nominasi adalah karena buah dari pekerjaan yang telah saya lakukan sejak lama. Ini lebih dari mimpi,” ungkap Mane.
“Tentu saja Ballon d’Or selalu menjadi impian saya. Dan ketika mimpi menjadi kenyataan itu selalu luar biasa,” sambungnya.
Berita Terkait
Frank de Boer Resmi Latih Inter Milan
Giggs Pernah Tegur Keras Ronaldo Gara-Gara Ini
Makassar Resmi Jadi Tuan Rumah KLB PSSI 17 Oktober
Villa: Messi Terbaik Sepanjang Masa
Moyes Alasan Januzaj Hijrah ke Sunderland
Yanto Basna: Indonesia Tidak Takut Thailand
Ini Makanan Timnas Selama di Hotel Lorin
Simeone: Griezmann Lebih Baik dari Ronaldo
Ini Kehebatan Zidane Menurut Ronaldo