
Matic Minta Fans MU Sabar
BD – Manchester United sepertinya belum bisa memenangkan gelar liga musim depan. Nemanja Matic meminta fans Setan Merah untuk bersabar.
Matic mengungkapkan kalau saat ini skuad MU kurang berpengalaman. Mereka memiliki pemain yang berkualitas namun semuanya adalah talenta muda.
“Kualitas dan pengalaman memberi anda gelar. Dalam skuad ini, kami memiliki kualitas tetapi tidak ada pengalaman,” jelas Matic.
“Kami memiliki lima atau enam pemain top, tapi mereka masih muda seperti Marcus Rashford dan Anthony Martial. Mereka telah menunjukkan kualitas mereka di lapangan tetapi mereka terlalu muda untuk memimpin tim,” lanjutnya.
“Mason Greenwood adalah potensi besar. MU memiliki proyek dan tahu apa yang mereka inginkan dengan para pemain di masa depan. Tetapi anda harus memberi mereka waktu. Pada usia 17, anda tidak bisa bermain sama seperti anda berusia 26 atau 27,” tambahnya.
Sejak kepergian Sir Alex Ferguson, MU memang mengalami kemunduran. Tetapi dengan pemain muda yang menjanjikan, Matic yakin MU akan kembali sukses dalam bebrapa tahun ke depan.
“Sepakbola selalu menginginkan hasil. Tetapi para penggemar harus bersabar. Di masa depan saya yakin para pemain ini akan membawa MU kembali ke tempat asalnya,” papar Matic.
Berita Terkait
Nani: Pogba Fantastis, Tapi…
Morgan: Leicester Siap Pertahankan Gelar
Made Wirawan: Semua Pemain Punya Kans Sama
Torino Menang Banyak
Pelatih Timnas Malaysia Terancam Diganti
Pelatih Nice Minta Fans Abaikan Cerita Negatif Balotelli
Lopetegui Minta La Furia Roja Bersatu
Ini Permintaan Sanchez Kepada Arsenal
MU Pantau Anak Muda Juve