Menang 3-0 Atas PSIM Yogyakarta, Pelatih Persipura Belum Puas

Menang 3-0 Atas PSIM Yogyakarta, Pelatih Persipura Belum Puas

BD - Persipura Jayapura menang dengan skor telak 3-0 pada laga uji coba melawan tim Liga 2, PSIM Yogyakarta di Stadion Gemilang, Magelang, Rabu (1/5/2019) sore. Tiga gol kemenangan Mutiara Hitam di laga tertutup itu dicetak oleh In Kyun Oh dan Luis Pillar di babak pertama dan Todd Rivaldo Ferre di babak kedua. 

Pada starting XI, pelatih Persipura, Luciano Leandro menurunkan Fitrul Dwi pada posisi penjaga gawang. Pemain belakang dipercayakan pada Yustinus Pae, Andre Ribeiro, Ricardo Salampessy serta Valentino Telaubun.  

Sedang dilini tengah ada M Tahir, In Kyun Oh, Ian Louis Kabes serta Wallacer Medeiros. Sementara Titus Bonai dan Luis Pillar menjadi andalan di lini depan. 

“Saya lihat pemain-pemain kita sudah tampil cukup bagus. Memang diawal laga sempat tertekan. Namun tetap dapat main tenang dan tidak terburu-buru,” kata pelatih Persipura, Luciano Leandro usai pertandingan. 

Dikatakan pelatih asal Brasil itu, dia sengaja memberikan kesempatan untuk banyak pemain menunjukkan performanya. Ini karena memang menjadi salah satu tujuan dari uji coba yang dilakukan yakni memberikan menit bermain pada seluruh pemain. 

“Kita tidak boleh cepat puas. Ada banyak yang harus kita perbaiki. Kita masih punya waktu untuk terus mengasah diri,” kata mantan pemain PSM Makassar itu. Dan dia juga berharap para pemain dapat tetap menjaga kekompakan, kerjasama dan motivasi yang sudah terus tumbuh.

Berikutnya, Persipura mengagndakan laga uji coba lawan tim selevel. Jika tak ada halangan, mereka akan ditantang oleh PSS Sleman pada Sabtu (4/5/2019) mendatang.

Berita Terkait