Mengenang Gol Indah Alfin Lestaluhu ke Gawang Filipina

Mengenang Gol Indah Alfin Lestaluhu ke Gawang Filipina

BD - Gol cantik Alfin Farhan Lestaluhu ke gawang Filipina pada Kualifikasi Piala Asia, pertengahan September lalu akan menjadi kenangan terindah yang ditinggalkannya bagi rakyat Indonesia.

Ya!  Alfin mencetak gol indah saat Timnas Indonesia U16 menggilas Filipina 4-0 pada ajang Kualifikasi Piala Asia.

Alfin yang merangsek dari sisi kanan, sontak melepaskan tembakkan keras yang menggetarkan jala bagian pojok gawang Filipina. Gol ini disambut gembira oleh rekan setimnya dan penonton baik yang berada di stadion maupun yang menyaksikan dari layar kaca.

Satu-satunya gol yang dicetak oleh pemain belakang pada pertandingan tersebut.

Sayang! Alfin harus meninggalkan kita untuk selama-lamanya.

Usai pertandingan, Alfin kembali ke kampung halamannya, di Maluku. Di sana, dia dihinggapi penyakit sebagai akibat dari gempa yang menimpa Maluku.

Sempat diterbangkan ke Jakarta untuk mendapatkan penanganan yang lebih baik, namun nasib berkata lain. Kemarin, Kamis (31/10), Alfin harus meninggalkan kita untuk selama-lamanya.

Terima kasih atas gol indahmu, kawan! Tenang-lah beristirahat di Surga tempat terbaik-mu di sana.

 

Berita Terkait