
Liga Primer
Mental Besar, Rahasia Arsenal Curi Satu Poin
BD – Arsene Wenger yakin Arsenal yang sebelumnya tidak mampu melakukan apa yang mereka lakukan malam ini. Mereka berhasil menyamakan kedudukan setelah tertinggal 1-0 lebih dulu dari Manchester United. The Gunners sukses membawa pulang satu poin dari Old Trafford.
Skor 0-0 bertahan hingga turun minum. Setelah itu di babak kedua, pada menit ke-68 Juan Mata memecah kebuntuan. The Red Devils memimpin 1-0.
Kemudian Wenger mulai merubah komposisi pemainnya. Dia memasukkaan Olivier Giroud menggantikan Mohamed Elneny di menit ke-73. Hasilnya sangat positif. Giroud sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-89.
Wenger sangat gembira dengan hasil imbang ini. Dia menyebutkan timnya menunjukkan mental baja.
“Hasil akhirnya positif untuk kami,” kata Wenger dilansir Sky Sports.
Penampilan MU memang sangat rapih. Begitu juga dengan Arsenal. Inilah yang akhirnya membuat kedua tim kesulitan untuk mencetak gol.
“Dua tim yang sangat terorganisasi dengan baik dan bertahan dengan baik. Kami tidak cukup berhasil membuat mereka keluar dari posisi. Tetapi setidaknya kami memiliki respon mental yang baik untuk mencuri poin,” ujar manajer asal Perancis itu.
Berita Terkait
Ditinggalkan Paulo Camargo Persija Kembali Lirik Pelatih Asing
Laga Pembuka Liga Primer, Arsenal Kehilangan Tiga Pemain
Mertesacker Kapten Arsenal
Persib Jamu Arema di Stadion Galuh ?
Kapten Persib Yakin Curi Poin Lawan PS TNI
Pelatih Arema Coba Curi Poin Lawan Persib
Kepelest, Chicharito Absen 2 Pekan
Bintang Jaya Asahan Siap Bantu PSMS
Menang Poker, Ronaldo Donasikan Uang Kemenangannya untuk Amal