
Messi Hampir Gabung Rangers Pada Tahun 2003
BD - Lionel Messi, bintang Barcelona bisa jadi mempunyai jalan hidup yang berbeda hanya karena sebuah game adu taktik pelatih, Football Manager.
Hal itu diceritakan langsung oleh mantan pelatih Glasgow Rangers, Alex McLeish kepada Mirror, Jumat (04/11), begini ceritanya: Anak Alex, Jon McLeish adalah pemuda asal Skotlandia yang pada tahun 2000 silam ayahnya bertanggung jawab sebagai pelatih kepala di Rangers.
Pada tahun itu ia memainkan Footbal Manager dan mengetahui Messi dari game tersebut. Ia kemudian bertanya kepada ayahnya untuk membawa Messi yang saat itu masih muda ke Skotlandia.
Alex McLeish tidak mendengarkan permintaan putranya tersebut, karena ia berpendapat bahwa itu hanyalah sebuah permainan komputer.
Tapi tiga tahun kemudian, Alex berusaha untuk menandatangani Messi dengan status pinjaman untuk Rangers, setelah ia menyadari bahwa anaknya benar. Namun, langkah itu gagal terwujud setelah Messi mencetak dua gol dalam debutnya untuk Barcelona.
Berita Terkait
Bus Rombongan Persib Kecelakaan
Mantan Presiden FIFA Joao Havelange Wafat dalam Usia 100
Fonte Resmi Gabung ManUtd ?
Maung Bandung Kandaskan PS TNI 3-0
Messi Hanya Tameng AFA
Meski Sakit, Sullivan Sibuk Cari Pemain Baru?
MU Tergabung di Grup Neraka yang Berbau Belanda
Bersiap Tampil di Ajang Kelas Dua
Ternyata, Gelandang PSG Hampir Gabung Arsenal