Mourinho Tak Mau Komentari Soal Eriksen

Mourinho Tak Mau Komentari Soal Eriksen

BD – Masa depan Christian Eriksen masih menjadi teka-teki. Jose Mourinho pun memilih untuk tutup mulut. Manajer asal Portugal itu menegaskan bahwa hanya Eriksen yang memiliki hak untuk mengomentari masa depannya dengan Tottenham Hotspur.

Sampai sejauh ini Eriksen masih belum menandatangani kontrak baru dengan Spurs. Dia telah menunjukkan keengganannya. Aikibatnya dia dikaitkan dengan kepindahan dari London di jendela transfer mendatang.

“Apa yang saya dan Eriksen bicarakan hanya untuk kami saja. Jadi saya tidak ingin banyak bicara,” tegas Mourinho.

“Satu-satunya hal yang bisa saya katakan adalah dia berusaha membantu tim seperti yang biasa dia lakukan. Saya pikir Eriksen sangat baik,” tambahnya.

Jika punya pilihan, The Special One berharap Eriksen bertahan dengan Spurs. Pasalnya Eriksen sangat dibutuhkan klub.

“Satu-satunya hal yang akan saya katakan tentang Eriksen adalah saya ingin dia menandatangani kontrak baru. Itu saja,” ungkap Mourinho.

Sementara itu Manchester United tampaknya bertekad untuk membawa Eriksen ke Old Trafford. Daily Mail melaporkan Setan Merah akan menunggu hingga kontrak Eriksen habis di musim panas.

 

Berita Terkait