Nasib Gattuso Ditentukan 3 Laga ke Depan

Nasib Gattuso Ditentukan 3 Laga ke Depan

BD - Manajemen AC Milan meng-ultimatum sang pelatih, Gennaro Gattuso agar membawa tim-nya meraih hasil positif di tiga laga sisa tahun ini.

Rossoneri memang bercokol di peringkat 4 klasemen Serie A, namun kegagalan tim-nya di ajang Europa League usai disingkirkan Olympicos membuat jajaran direktur meradang.

Tiga laga berikutnya yang harus dijalani Antonio Donnarumma dkk di antaranya:
22/12 AC MILAN v Fiorentina
26/12 Frosinone v AC MILAN
30/12 AC MILAN v SPAL

Milan gagal merengkuh kemenangan di tiga laga terakhir baik di Serie A maupun Europa League dan hanya satu kali mencetak gol.

Kalau Gattuso gagal memanfaatkan kesempatan ini, palu godam pemecatan dipastikan hanya tinggal menunggu waktu.

Menurut Footbalitalia, dua kandidat suksesor kabarnya sudah disiapkan kalau Gattuso benar-benar harus didepak. Roberto Donadoni atau eks manaher Arsenal, Arsene Wenger yang kini tengah menganggur usai meninggalkan klub lamanya, Juni kemarin.
 

Berita Terkait