Neymar Bakal Sambut Paulinho

Neymar Bakal Sambut Paulinho

BD – Neymar mengungkapkan dirinya bakal sangat senang jika Paulinho bergabung dengannya di Barcelona. Tetapi sayangnya baru-baru ini dikabarkan kalau Guangzhou Evergrande menolak tawaran dari Barca.

Pemain 28 tahun itu hijrah ke China pada 2015 lalu setelah menghabiskan dua musim bersama Tottenham Hotspur. Dia terus memamerkan kualitasnya secara konsisten. Menurut Neymar, kompatriotnya itu bakal sangat cocok dengan Barca.

“Saya berharap Paulinho bergabung dengan Barca. Dia adalah sahabat dan juga pemain hebat. Semuanya akan menerimanya dengan tangan terbuka,” ungkap Neymar.

“Dia memiliki kualitas yang bagus. Semua orang telah melihat apa yang bisa dia lakukan saat bermain untuk tim nasional. Jika dia datang, saya akan menyambutnya,” lanjutnya.

 

Berita Terkait