Origi Ingin Tempat Utama di Liverpool
Liverpool

Origi Ingin Tempat Utama di Liverpool

BD - Divock Origi, striker muda Liverpool mengatakan tidak berniat untuk meninggalkan klubnya di bursa transfer Januari mendatang. Bahkan ia ingin berjuang akan mendapatkan tempat utama di timnya saat ini. 

"Saya ingin bermain lebih banyak lagi buat tim saya, tapi saat ini tim sedang bermain baik dengan pemain yang ada saat ini dan saya tidak bisa merubah tim pemenang," kata Origi kepada La Derniere Heure.

"Meninggalkan tim ini pada bursa transfer mendatang bukanlah pilihan tepat bagi saya. Saya sudah berjanji pada diri sendiri, bahwa saya akan berjuang mendapatkan tim inti disini," lanjutnya.

"Saya sadar memang tidak mudah menjadi pemain inti disini, tapi saya akan melakukanya dengan sekuat tenaga agar bisa mengujudkanya," sambungnya.

"Saya bekerja keras dan saya yakin bahwa akan ada bayaran yang setimpal buat saya. Saya tipe orang yang semakin kuat di saat-saat sulit. Saya harus tetap sabar," tutupnya.

 

Berita Terkait