
Pahlawan Socceroos Gantung Sepatu
BD – Tim Cahill memutuskan untuk pensiun dari sepakbola internasional.
Cahill bisa dibilang pemain terhebat tim nasional Australia. Dia mengakhiri karirnya dengan 107 penampilan dan 50 gol untuk Socceroos. Dia telah ambil bagian di empat turnamen Piala Dunia.
Pemain 38 tahun itu membuat penampilan terakhirnya untuk Australia dalam penyisihan Grup C Piala Dunia 2018 Rusia. Ketika itu Socceroos kalah 2-0 dari Peru.
“Hari ini adalah hari dimana saya secara resmi menggantung sepatu dalam karir internasional saya dengan Socceroos,” kata Cahill.
“Tidak ada kata yang bisa menggambarkan bagaimana bahagianya saya bisa mewakili negara saya. Terima kasih banyak kepada semua orang atas dukungan mereka selama bertahun-tahun untuk saya selama membela Australia,” lanjutnya.
Cahill menghabiskan waktunya di Everton delapan musim. Dia menjadi salah satu gelandang berbahaya yang mampu mencetak gol di Liga Primer.
Diantara daftar prestasi yang panjang, Cahill membuat sejarah ketika dia mencetak dua gol pertama Australia di Piala Dunia 2006 melawan Jepang. Australia menang 3-1. Dia kemudian membantu Socceroos meraih gelar Piala Asia 2015 dengan tiga gol di turnamen tersebut.
Berita Terkait
Bima Sakti Putuskan Gantung Sepatu
Calleri Buka Peluang Ke Eropa
Lukas Podolski Gantung Sepatu dari Timnas Jerman
Wow! Torres Gabung Sporting Gijon
Fonte Resmi Gabung ManUtd ?
Milan Coba Rayu Gelandang West Ham United
Pemain Muda Terbaik Bundesliga Merapat Ke Spurs
Robbie Keane Gantung Sepatu
Harry Kane Ingin Gantung Sepatu di White Hart Lane?