
Panpel Launching Tim dan Jersey PSMS Akui Kecolongan
BD - Agenda launching tim dan jersey PSMS menuju Liga 1 pun berakhir tak sesuai rencana. Hal itu diakui penanggungjawab event, Tengku Edryansyah Rendy.
"Sudah dikonsep, tapi gagal karena suporter masuk ke lapangan. Setelah itu kan jadi serba salah," ujarnya kepada Boladoang, Minggu (18/3).
Sejatinya, launching dilakukan usai uji coba PSMS kontra PSPS di Stadion Teladan, Sabtu (17/3) malam. Suporter mengaku tak sabar ingin melihat lebih dekat pemain dan jersey.
"Kecolongan dari masuknya suporter. Kami sebenarnya sudah kordinasi dengan pihak keamanan agar lapangan disterilkan. Begitu juga lampu stadion. Awalnya memang mati dulu, baru hidup setelah pemain dikenalkan," jelasnya.
Rendy yang juga manajer PSMS tersebut mengaku tak masalah dinilai gagal menggelar launching. "Kami sudah berbuat. Hasilnya memang di luar rencana," katanya.
"Kalau untuk launching ulang, kami belum bisa putuskan. Harus kordinasi dulu lah, apalagi tim sudah mau berangakt ke Bali," sambungnya.
PSMS dijadwalkan melakoni laga perdan Liga 1 dengan away ke markas Bali United, Sabtu (24/3). PSMS akan bertolak dari Medan, Selasa (20/3) menuju Bali.
Sebelumnya, PSMS berhasil menutup pra musim dengan hasil positif dengan menaklukkan PSPS dengan skor 3-0. Tiga gol diciptakan Sadney Urikhob, Frets Butuan dan Reinaldo Lobo.
Berita Terkait
Anjing Stiker Arsenal Punya Akun Instagram
Andai Tersingkir, Tim PSMS Akan Dibubarkan
Dukung Tim Lawan, Dua Pemain Ini Dihukum Klubnya
Hadapi Hull, Walcott dan Giroud Lakukan Tes Kebugaran
Pelatih Timnas Argentina Kritik Barcelona
Mantan Gelandang Timnas Ini Siap Besut PSMS Lagi
Pochettino Minta Timnya Tak Lekas Puas
Belilah Jersey Dzeko di Bosnia
Kucing Hitam dan Taktik Bertahan Jose Mourinho