
Perisic Belum Puas dengan Kroasia
BD – Kroasia menikmati penyisihan grup yang sempurna di Piala Dunia 2018 Rusia. Mereka menyapu bersih semua pertandingan Grup D dan sukses menjadi juara grup.
Untuk selanjutnya, juara Grup D akan bertemu runner up Grup C. Itu artinya pasukan Zlatko Dalic tersebut bakal bertemu Denmark.
Ivan Perisic sangat senang dengan apa yang dia dan rekan-rekannya kerjakan. Namun pemain Inter Milan itu mengaku belum puas. Kroasia perlu meningkatkan permainan mereka untuk mengatasi Denmark di babak 16 besar.
“Saya menyaksikan paruh pertama Denmark dalam hasil imbang 0-0 melawan Perancis. Mereka tim yang kuat. Kami harus mempelajarinya lebih dekat dan lebih baik dari melawan Islandia untuk melewati mereka,” ujar Perisic.
“Ini akan sangat sulit. Kami tahu bagaimana Denmark bermain. Dengan mereka, anda harus berjuang sampai menit akhir. Kami harus melakukan itu,” tambahnya.
Berita Terkait
Calleri Buka Peluang Ke Eropa
Ranieri Tegaskan Mahrez Tidak Dijual
Neymar: Saya Tidak Siap Bergabung dengan Madrid
6 Transfer Mahal yang Berakhir dengan Kegagalan
Bus Rombongan Persib Kecelakaan
Persija Incar Poin di Kandang Persegres
Kelelahan, Spurs Harus Puas dengan Hasil Imbang
Pemain Terbaik EPL Tanda Tangan Kontrak Baru
Pelatih Kelas Dunia Akan Nahkodai Timnas Futsal