Pires Sarankan Pogba Tetap di MU

Pires Sarankan Pogba Tetap di MU

BD – Real Madrid dikabarkan bakal belanja jor-joran pada transfer musim panas ini untuk merombak skuad mereka. Kabarnya Paul Pogba menjadi salah satu incaran pelatih Zinedine Zidane.

Laporan terbaru pemain asal Perancis itu juga ingin pergi meninggalkan Setan Merah. Bermain untuk Madrid di bawah Zidane jelas terlalu bagus untuk diabaikan. Jika memang kesempatan itu ada, Pogba pasti akan mengambilnya.

Tetapi menurut Robert Pieres, kompatriotnya itu masih memiliki urusan yang belum selesai di Old Trafford. Pogba harus melupakan kepindahan ke Madrid.

“Pandangan saya tentang Pogba adalah dia pemain hebat. Tapi saya juga tahu dia memiliki musim yang sulit,” tutur Pires dilansir Daily Mirror.

“Banyak orang hanya berbicara tentang transfer karena MU menghabiskan banyak uang. Jadi mungkin itu sulit baginya untuk ditangani terutama di awal. Tetapi bagi saya, hal yang paling penting baginya adalah melanjutkan di MU,” tambahnya.

“MU adalah salah satu klub terbaik dan terbesar di dunia. Dia masih memiliki bisnis yang belum selesai. Alasan MU menghabiskan begitu banyak uang untuknya adalah karena mereka sangat percaya pada Pogba. Saya yakin Pogba juga bisa memberikan apa yang MU inginkan,” tambahnya.

Pogba berhasil mengoleksi 16 gol musim lalu. Dia juga menyumbang 11 assist dari 47 pertandingan di semua kompetisi untuk MU. Kontrak Pogba dengan Setan Merah berakhir pada Juni 2022.

 

Berita Terkait