Preview Chelsea vs Everton: Lanjut Terus Chelsea!
English Premier League

Preview Chelsea vs Everton: Lanjut Terus Chelsea!

BD - Chelsea akan menjamu tamunya sesama tim biru Everton di Stamford Bridge dalam lanjutan English Premier League (EPL) pekan ke-11 pada, Minggu (06/11) pukul 01:30 WIB.

Akhir-akhir ini Chelsea menunjukan penampilan yang luar biasa di EPL. Terubkti dari lima kali pertandingan mereka di EPL, mereka berhasil mendulang 12 poin.

Bahkan dari 4 kali penampilan mereka belum kebobolan dan mencetak 11 gol. Penampilan yang luar biasa tersebut menjadikan mereka berada di peringkat ke-4 dengan mengoleksi 22 poin dari 10 kali pertandingan yang mereka sudah jalani.

Nasib di tamu rupanya tidak begitu baik, dari lima pertandingan mereka di EPL mereka berhasil mengumpulkan lima poin yang mereka hasilkan dari satu kali menang, dua kali seri dan dua kali kalah.

Saat ini mereka berada di peringkat ke-6 papan klasemen sementara mengoleksi 18 poin dari 10 kali pertandingan yang mereka sudah jalani.

Jika kita melihat head to head kedua tim dari lima kali pertandingan terakhir di ELP, Chelsea masih dominan. Anak asuh Antonio Conte menang tiga kali, Everton menang satu kali dan satu kali kedua tim bermain sama kuat alias seri.

 

 

Berita Terkait