PS TNI Resmi Dapatkan Mamadou Barry

PS TNI Resmi Dapatkan Mamadou Barry

BD - PS TNI akhirnya resmi mendapatkan tanda tangan Mamadou Barry, 30. Pemain Guinea ini diikat dengan kontrak untuk musim 2017.

Barry menjadi rekrutan pemain asing pertama 'The Greens' menyambut Piala Presiden yang bergulir mulai Sabtu (4/2) ini.

Nama Barry memang sejak jauh-jauh hari disebut bakal bergabung dengan keluarga besar PS TNI.

Di laga trofeo bertajuk 'Charity for Aceh' Jumat lalu di Stadion Pakansari Cibinong, Barry sudah trial dengan PS TNI. Dia tampil cemerlang dengan mengukir dua gol dan dua assist.

Saat diwawancara Boladoang beberapa waktu lalu usai 'Charity for Aceh', Barry berjanji akan menyumbang 15 gol bagi klub barunya.

"Saya yakin dengan tim ini, skuad ini, aku yakin aku pasti bisa (sop skor). Kira-kira 15 gol," janji Barry.

PS TNI sendiri tergabung di hub Malang pada ajang Piala Presiden 2017 bersama tuan rumah Arema FC, Bhayangkara FC dan Persija Jakarta.

 

Berita Terkait