PSG Tidak Bergantung pada Neymar

PSG Tidak Bergantung pada Neymar

BD – Untuk pertama kalinya di musim ini, Paris Saint-Germain gagal mengemas tiga poin. Bertandang ke markas Montpellier, PSG dipaksa bermain imbang 0-0.

Pada pertandingan ini, Neymar tidak ambil bagian di lapangan. Mantan bintang Barcelona itu dibebat cedera. Absennya Neymar membuat penampilan PSG tidak 100 persen. Namun Thomas Meunier langsung membantahnya.

“Kami tidak bergantung pada Neymar. Dia adalah pemain yang luar biasa tapi ketika anda melihat tim kami, anda tidak bisa mengatakan kalau kami tidak menang karena Neymar tidak di sini,” tegas Meunier.

PSG memiliki banyak pemain bintang. Ada Edinson Cavani, Kylian Mbappe, dan pemain lainnya. Mereka hanya kurang beruntung.

“Kami memiliki pemain yang bisa membuat perbedaan. Secara individu mereka tahu bagaimana membuat tim keluar dari situasi yang rumit. Tetapi ini sedikit lebih sulit karena kami menghadapi Montpellier yang memberi 100 persen,” ungkap Meunier.

 

Berita Terkait