
Persiapan Jelang Liga2
PSMS Segera Kontrak 9 Pemain, Sisanya Belum Jelas
BD - Wakil Ketua Bidang Kompetisi dan Pembinaan PSMS Medan, Julius Raja mengatakan hanya sembilan pemain yang akan segera dikontrak oleh tim PSMS. Hal tersebut menyusul negosiasi kontrak yang sudah berlangsung sebelumnya di Sekretariat PSMS antara pengurus tim dan para pemain.
"Sembilan pemain itu akan segera dikontrak, jadi Februari sudah berlaku kontrak tersebut. Sejauh ini masih segitu dulu, karena mereka kan sudah seleksi dari awal," ucap Julius kepada Boladoang, Rabu (1/2).
Disebutkannya, para pemain tersebut sebelumnya berjumlah 12 pemain. Namun dua pemain sudah hengkang ke Persijap Jepara karena negosiasi kontrak yang belum deal.
Begitu pun, seorang pemain juga dinyatakan gagal lolos seleksi pada seleksi akhir yang diikuti para pemain dari PS TNI maupun PS AD.
Lebih lanjut, sebanyak 15 pemain sisanya masih belum akan dikontrak. Keputusan tersebut diambil karena pengurus menilai para pemain masih harus terus membuktikan kemampuannya kepada tim pelatih.
"Artinya seleksi masih terus berlanjut. Karena kan mereka masih ada tes fisik lagi, selama sepekan di daerah Berastagi. Jadi kemungkinan dicoret masih ada, begitu juga pemain baru masih akan ditunggu juga untuk melengkapi kuota tim," ucapnya.
Senada dengan hal tersebut, Pelatih PSMS, Mahruzar Nasution mengatakan komposisi tim sejauh ini memang masih belum final. Adapun lini serang tim diakuinya masih memungkinkan untuk menambah amunisi baru.
"Ya kalau ada dan lebih baik, pasti akan kami ambil terutama untuk pemain depan. Sejauh ini belum ada calon, tapi kami masih lihat lagi lah pemain mana yang layak dicoba untuk bergabung bersama tim ini," ucap Mahruzar.
Berita Terkait
Manchester City Kini Punya 2 Jesus
Nama- nama Pemain Timnas U-19 yang Lolos Bakal Diumumkan
Allegri: Pogba Masih Pemain Juventus
Made Wirawan: Semua Pemain Punya Kans Sama
Persib Jamu Arema di Stadion Galuh ?
Ini Tradisi Unik Bagi Pemain Baru Arsenal
Messi: Saya Tidak Menipu Siapa pun
PSMS Tanpa Dua Pemain Ini di Laga Terakhir
Herrera Enggan Satu Ruangan dengan De Gea