PSMS Tanpa Reinaldo Lobo Hadapi Persebaya, Siapa Penggantinya?

PSMS Tanpa Reinaldo Lobo Hadapi Persebaya, Siapa Penggantinya?

BD - PSMS Medan akan menjamu Persebaya pada pekan ke-32 Liga 1 di Stadion Teladan, Sabtu (1/12). Dalam duel ini, PSMS tak bisa memainkan bek Reinaldo Lobo akibat akumulasi kartu kuning.

Pemain berpaspor Brasil itu menerima kartu kuning pada menit 41' saat PSMS melawan Persipura, 24 November lalu. Pelatih PSMS, Peter Butler justru tetap tenang karena dia sudah menyiap opsi pengganti.

"Lobo tidak bisa main. Saya bicara pada Lobo dan juga Felipe, mereka ada tanggung jawab dan disiplin. Di Persipura Lobo dapat kuning, dia juga main tidak bagus," ungkap Butler di Medan, Selasa (27/11).

Tanpa Lobo tak sepenuhnya membuat Butler kecewa. "Tanidis. Ya, ada Tanidis. Dia bisa gantikan Lobo," tegas sang pelatih.

Tanidis sejauh ini memang bisa bermain multi fungsi. Selain mengisi gelandang bertahan, pemain asal Yunani itu juga bisa bermain sebagai bek tengah.

"Kuncinya fokus. Saya harus tanggung jawab untuk setiap keputusan. Saya tidak mengeluh, saya selalu kerja keras setiap minggunya. Saya lihat performa tim masih leih bagus dari putaran pertama," katanya.

"Pastinya saya masih terus optimis. Semua pemain harus beri kontribusi, saya yakin mereka bisa. Kami terus bersiap dan menjaga kondisi," pungkasnya.

 

 

Berita Terkait