
Rakitic Bicara Soal Masa Depannya
BD – Ivan Rakitic menegaskan dia senang di Barcelona. Tetapi dia tidak mengesampingkan kemungkinan pindah ke klub baru.
Kedatangan Frenkie De Jong musim ini telah membuat lini tengah Barca lebih padat dari sebelumnya. Ernesto Valverde pun melakukan beberapa perubahan. Dampaknya adalah Rakitic tak selalu menjadi starter.
Seperti dilaporkan Marca, pemain asal Kroasia itu tidak suka menghabiskan waktu di bangku cadangan. Dia akan terus berjuang untuk tempatnya.
“Saya berusia 31 tahun. Ini adalah usia terbaik dalam sepakbola dan saya ingin bermain. ini adalah hal yang paling penting,” tegasnya.
“Saya tidak punya sesuatu yang harus saya katakan tentang apa pun. Pertanyaan terpenting bagi saya adalah, apakah saya bisa bermain di Barca. Jika saya bisa bermain, saya yakin Barca adalah tempat terbaik untuk saya,” sambung Rakitic.
“Kami akan melihat apa yang terjadi. Yang jelas saya siap berkontribusi sebanyak mungkin musim ini. Saya sudah di sini selama lima tahun dan saya mengalami saat-saat terpenting saya bersama Barca. Saya yakin yang terbaik belum datang,” tutupnya.
Sejauh ini Rakitic sudah bermain 12 kali di Primera Liga. Lima diantaranya sebagai starter dan sisanya sebagai pemain pengganti.
Berita Terkait
Tunggu Hasil Kerja Klopp Musim Depan
Ranieri Tambah Masa Bakti Bersama The Foxes
Ini Rambut Baru Aaron Ramsey
Eiza Angkat Bicara Soal Gosip Hubunganya dengan Ronaldo
Hattrick Sempurna Tom Hanlon
Akhirnya Cladio Bravo Halal Dipakai Pep Guardiola
Ini Kata Pelatih Barcelona Satu Grup Dengan City
Pelatih Timnas Malaysia Terancam Diganti
The Citizens Tanpa Top Skor di Derby