Saktiawan Sinaga Kecewa Tak ada Anak Medan Starter di PSMS

Saktiawan Sinaga Kecewa Tak ada Anak Medan Starter di PSMS

BD - Mantan penyerang Timnas dan juga PSMS era 2000-an, Saktiawan Sinaga mengaku tak percaya kini tak ada anak Medan yang mengisi starter tim. Faktanya hal tersebut terjadi ketika PSMS menundukkan Perseru di Stadion Teladan, Jumat (21/4).

"Ya salah siapa kalau sampai pemain asli Medan tak ada? Pastinya salah di kepengurusan. Sekarang tidak ada kompetisi antar klub PSMS. Selain itu juga pelatih bisa dibilang tidak percaya dengan pemain putra daerah di PSMS," ucap Saktiawan Sinaga kepada Boladoang, Sabtu (21/4).

Menurut Saktiawan, PSMS kini tidak lagi bermain dengan ciri khas sepak bola rap-rap lewat semangat fanatisme kedaerahaan. "Bicara PSMS ya pasti Medan. Kalau sampai tak ada anak Medan yang turun kan sudah lain," katanya.

"Pelatih seharusnya mengadakan seleksi terbuka juga untuk pemain lokal. Ini lihatlah, pemain sekarang yang diambil macam pemain kelas wahid saja," ucap pemain yang kini berseragam Persiwa Wamena untuk Liga 2.

Di laga kemarin, hanya Firza Andika anak Medan yang diturunkan. Itu pun pemain kelahira Asam Kumbang, Medan Sunggal itu hanya bermain tak sampai lima menit usai masuk di masa injury time. 

"Jujur saat ini anak Medan di tim belum bisa juga saingan dengan yang yang lainm kecuali Legimin," tambah Saktiawan yang telah mengantongi lisensi pelatih C AFC tersebut.

Sebelumnya ada nama Abdul Rohim yang selalu mengisi pos utama kiper. Namun kiper kelahiran Kampung Banjar itu sedang menepi karena cedera lutut. 

Sementara pemain Sumut lainnya, antara lain Ahmad Fauzi (Stabat), Wanda Syahputra (Langkat), Gusti Sandria (Lubuk Pakam). Selebihnya tiga pemain dari U-21, yakni Dio Hasibuan, Bima Alfareza dan Dongan Rambe yang berasal dari Medan.

Starter PSMS melawan Perseru diisi lima pemain dari Jawa Barat yakni Suhandi, Erwin Ramdani, Abdul Aziz, Dhika Bhayangkara dan Jajang Sukmara. Lainnya, M Roby (Jakarta), Fredyan Wahyu (Boyolali), Frets Butuan (Ternate) serta ditambah tiga pemain asing, Lobo (Brasil), Dishod (Uzbekistan) dan Sadney Urikhob (Namibia). 

 

Berita Terkait