Sarri Terinspirasi Ranieri

Sarri Terinspirasi Ranieri

BD – Maurizio Sarri akan bertemu dengan Claudio Ranieri saat Chelsea  menjamu Fulham besok. Sarri mengatakan dirinya terinspirasi oleh Ranieri.

Pertemuan pertama diantara keduanya terjadi ketika Ranieri masih menukangi Fiorentina. Sarri pun mempelajari taktik Ranieri. Dia mengunjungi Ranieri di basis pelatihan Fiorentina dan meminta ijin untuk mengamati sesi tersebut. Sementara itu bulan lalu Ranieri mengunjungi Sarri di tempat latihan Chelsea.

“Teman adalah kata yang besar tapi saya sangat menyukai Ranieri. Saya mengunjunginya di Florence 20 tahun yang lalu. Saya pikir dia tidak ingat pertemuan ini tetapi itu sangat penting bagi saya,” kata Sarri kepada Sky Sport.

“Dia mengunjungi kami sekitar 40 hari yang lalu untuk melihat pelatihan kami sebelum akhirnya dia melatih Fulham. Dia berbicara kepada saya dan Gianfranco Zola,” lanjutnya.

“Bagi saya Ranieri adalah pelatih yang hebat. Dia sangat mampu dalam fase bertahan dan sangat berbahaya dalam serangan balik, seperti yang dia lakukan dengan Leicester City. Dia adalah insiprasi saya. Jadi tidak akan mudah melawan Fulham,” tutupnya.

 

Berita Terkait